Senin, 05 Januari 2026

Jelang Laga Arsenal Kontra Bournemouth, Arteta Belum Pastikan Declan Rice Bermain


 Jelang Laga Arsenal Kontra Bournemouth, Arteta Belum Pastikan Declan Rice Bermain Gelandang Arsenal Declan Rice. (Arsenal)

JAKARTA, ARAHKITA.COM - Arsenal menghadapi tanda tanya besar jelang laga lanjutan Liga Inggris 2025/2026 melawan Bournemouth. Pelatih The Gunners, Mikel Arteta, belum bisa memastikan apakah Declan Rice akan turun dalam pertandingan yang digelar di Stadion Vitality, Bournemouth, Minggu (4/1/2026) dini hari WIB.

Arteta menyebut kondisi sang gelandang masih terus dipantau oleh tim medis. Rice sebelumnya harus menepi saat Arsenal menang telak 4-1 atas Aston Villa akibat peradangan pada otot lututnya.

“Kami masih memantau perkembangannya dari hari ke hari. Keputusan akhir akan diambil setelah melihat respons tubuhnya,” ujar Arteta melalui laman resmi klub, Sabtu (3/1/2026).

Tak hanya Rice, Arsenal juga dipastikan kehilangan dua pemain belakang. Riccardo Calafiori dan Christian Mosquera dipastikan absen sehingga membuat opsi di lini pertahanan menjadi lebih terbatas.

Meski begitu, Arteta memilih melihat situasi ini dari sisi positif. Ia menilai jumlah pemain cedera musim ini relatif lebih sedikit dibandingkan beberapa musim sebelumnya.

“Jika dibandingkan tiga musim terakhir, kondisi tim saat ini jauh lebih baik. Kami memang kehilangan beberapa pemain, tapi secara keseluruhan situasinya masih terkendali,” kata pelatih asal Spanyol tersebut.

Kabar baik datang dari sektor serang. Arteta memastikan Gabriel Jesus, Viktor Gyokeres, dan Kai Havertz berada dalam kondisi prima dan siap dimainkan. Namun, ia belum menentukan komposisi pasti di lini depan sejak menit awal.

“Yang terpenting, semua pemain yang kami bawa siap bertanding. Kami ingin fleksibel dan mampu melakukan perubahan kapan pun dibutuhkan,” ujar Arteta.

Pertandingan ini menjadi momen krusial bagi Arsenal untuk memperlebar jarak di puncak klasemen. Saat ini, The Gunners memimpin Liga Inggris dengan 45 poin dari 19 laga, unggul empat poin atas Manchester City di posisi kedua. Kemenangan atas Bournemouth akan membuat Arsenal menjauh hingga tujuh poin.

Di sisi lain, Bournemouth juga mengincar hasil positif demi memperbaiki posisi klasemen. Tim besutan Andoni Iraola kini berada di peringkat ke-15 dengan 23 poin, dan berpeluang naik ke posisi 14 jika mampu menggeser Brighton and Hove Albion.

Editor : M. Khairul

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Olahraga Terbaru