Kamis, 29 Januari 2026

Song Ji Hyo Dikabarkan akan Bintangi Film Horor The Rescuer


 Song Ji Hyo Dikabarkan akan Bintangi Film Horor The Rescuer Song Ji Hyo dikabarkan akan bermain film horor Foto Soompi

JAKARTA, ARAHKITA.COM - Artis cantik Song Ji Hyo dikabarkan akan membintangi film The Rescuer (judul literal), film layar lebar bergenre horor.

Menanggapi laporan yang dilansir SPOTV News dan dikutip Soompi,  agensi Song Ji Hyo, NEXUS E&M menyatakan, bahwa artis asuhannya secara positif meninjau tawaran untuk membintangi The Rescuer.

The Rescuer adalah film horor, menceritakan kisah sebuah keluarga yang sangat membutuhkan keajaiban dan kemudian bertemu dengan seorang pria tua yang membawakannya.

Jika Song Ji Yo mengamini peran tersebut, maka akan menandai kembalinya artis tersebut ke dunia akting setelah hampir tiga tahun sejak The Witch's Diner pada tahun 2021 dan penampilan pertamanya di layar lebar setelah Intruder pada tahun 2020.

Editor : Lintang Rowe

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Hiburan Terbaru