Selasa, 13 Januari 2026

Semifinal Piala Liga Inggris: Newcastle Optimistis Hadapi Man City Meski Dihantam Cedera


 Semifinal Piala Liga Inggris: Newcastle Optimistis Hadapi Man City Meski Dihantam Cedera Pelatih Newcastle United Eddie Howe. (Newcastle United)

JAKARTA, ARAHKITA.COM – Pelatih Newcastle United Eddie Howe menegaskan tekad timnya untuk memaksimalkan keuntungan bermain di kandang saat menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2025/2026. Duel krusial ini akan berlangsung di St James’ Park, Rabu (14/1/2026) dini hari WIB.

Howe menilai atmosfer stadion dan dukungan penuh suporter tuan rumah bisa menjadi faktor pembeda dalam laga penting tersebut. Ia meminta para pemain tampil agresif sejak awal demi menekan permainan City.

“Kami harus memanfaatkan dukungan suporter kandang sebagai keuntungan pada laga pertama. Target kami adalah memberikan segalanya dan berusaha mendominasi mereka selama pertandingan,” ujar Eddie Howe, dikutip dari laman resmi Newcastle United, Selasa (13/1/2026).

Pelatih berusia 48 tahun itu juga mengingatkan anak asuhnya untuk tetap fokus sepanjang laga. Menurutnya, Manchester City merupakan lawan paling menantang yang bisa dihadapi pada fase semifinal musim ini.

“Persiapan menghadapi mereka selalu sulit. Strategi City sering berubah, susunan taktiknya fleksibel, dan situasi pemainnya juga dinamis. Fokus utama kami adalah bagaimana menampilkan permainan terbaik dan mencari cara untuk menyakiti mereka,” jelas Howe.

Tantangan Newcastle bertambah setelah Howe mengonfirmasi dua pemainnya, Tino Livramento dan Emil Krafth, dipastikan absen akibat cedera. Livramento mengalami masalah hamstring dan masih menunggu hasil pemeriksaan lanjutan, sementara Krafth harus menepi karena cedera lutut dengan waktu pemulihan yang belum bisa dipastikan.

Meski demikian, Newcastle tetap percaya diri menatap laga ini. The Magpies tengah mengemban misi mempertahankan gelar juara Piala Liga Inggris yang mereka raih pada musim 2024/2025. Di sisi lain, Manchester City datang dengan ambisi besar untuk meraih seluruh trofi yang tersedia musim ini.

Rekor kandang Newcastle memberi harapan tersendiri. Sejak 2024, Manchester City belum mampu meraih kemenangan di St James’ Park. Pada pertemuan terakhir akhir November 2025, Newcastle sukses mengalahkan City dengan skor 2-1, sementara laga Liga Inggris pada September 2024 berakhir imbang 1-1.

Selain duel Newcastle kontra Manchester City, semifinal Piala Liga Inggris 2025/2026 lainnya mempertemukan Chelsea vs Arsenal. Chelsea akan bertindak sebagai tuan rumah pada leg pertama yang dijadwalkan berlangsung Kamis (15/1/2026) dini hari WIB.

Editor : M. Khairul

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Olahraga Terbaru