Loading
Arsenal jamu Man United di Stadion Emirates. (X/premierleague)
JAKARTA, ARAHKITA.COM – Duel panas akan tersaji pada pekan ke-23 Liga Inggris 2025/2026 saat Arsenal menjamu Manchester United di Stadion Emirates, Minggu (25/1/2026) malam WIB. Laga ini diprediksi menjadi salah satu pertandingan paling menentukan dalam perburuan gelar musim ini.
Bagi Arsenal, pertandingan melawan Setan Merah menjadi ujian penting untuk menjaga konsistensi di puncak klasemen. Sementara itu, Manchester United datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah meraih kemenangan meyakinkan 2-0 atas Manchester City di Old Trafford pada laga terakhir.
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menegaskan timnya tak ingin kembali kehilangan poin setelah gagal meraih kemenangan dalam dua laga sebelumnya.
“Kami harus merespons hasil terakhir dengan cara terbaik. Setiap pertandingan sekarang sangat menentukan, terutama melawan tim besar seperti Manchester United,” ujar Arteta dikutip dari laman resmi klub, Jumat (23/1/2026).
The Gunners memang tengah berada di posisi teratas klasemen, namun keunggulan mereka atas Manchester City belum sepenuhnya aman. Dua hasil imbang kontra Liverpool dan Nottingham Forest membuat Arsenal hanya mengoleksi dua poin dari dua laga terakhir.
Catatan tersebut membuat laga melawan MU menjadi krusial untuk membuktikan bahwa Arsenal benar-benar layak menyandang status kandidat juara Liga Inggris musim ini.
Dari sisi rekor pertemuan, Arsenal punya modal positif. Dalam 10 pertemuan terakhir melawan Manchester United, Meriam London mampu memenangi enam laga. Bahkan di enam pertemuan terakhir di Liga Inggris, Arsenal mencatat lima kemenangan dan satu hasil imbang.
Sebaliknya, Manchester United terakhir kali menaklukkan Arsenal di liga terjadi pada September 2022, saat menang 3-1 di Old Trafford. Meski demikian, pelatih interim MU, Michael Carrick, menyebut timnya siap menghadapi tantangan berat di Emirates.
“Kami sedang berada dalam momentum yang bagus. Kemenangan di derby memberi energi tambahan, tapi Arsenal adalah tim yang sangat kuat dan konsisten,” kata Carrick.
Selain laga Arsenal kontra MU, pertandingan menarik lainnya juga akan tersaji di pekan ke-23. Manchester City akan lebih dulu bermain saat menjamu Wolverhampton Wanderers pada Sabtu (24/1/2026). Kemenangan dibutuhkan City untuk mengakhiri tren empat laga tanpa kemenangan di liga.
Sementara itu, Aston Villa yang berada di posisi ketiga klasemen akan bertandang ke markas Newcastle United. Di laga lain, juara bertahan Liverpool dijadwalkan melawat ke Stadion Vitality untuk menghadapi Bournemouth.
Jadwal Liga Inggris 2025/2026 Pekan ke-23
Sabtu (24/1/2026)
West Ham United vs Sunderland (19.30 WIB)
Fulham vs Brighton & Hove Albion (22.00 WIB)
Burnley vs Tottenham Hotspur (22.00 WIB)
Manchester City vs Wolverhampton Wanderers (22.00 WIB)
Minggu (25/1/2026)
Bournemouth vs Liverpool (00.30 WIB)
Crystal Palace vs Chelsea (21.00 WIB)
Newcastle United vs Aston Villa (21.00 WIB)
Brentford vs Nottingham Forest (21.00 WIB)
Arsenal vs Manchester United (23.30 WIB)
Selasa (27/1/2026)
Everton vs Leeds United (03.00 WIB)