Kamis, 22 Januari 2026

Ngabuburit di Taman Milenial, Asyik dan Nyaman


 Ngabuburit di Taman Milenial, Asyik dan Nyaman Taman Milenial (Net)

JAKARTA, ARAHKITA.COM - Menunggu waktu berbuka di tempat terbuka, kini bisa dinikmati bareng teman atau relasi terdekat. Bila dulu orang kerap mencari tempat-tempat 'outdoor' buat berbuka, kini tersedia ruang lapang terbuka, yang tidak hanya nyaman untuk berbuka, menikmati waktu ngabuburit pun menjadi asyik bersama handai taulan.

Baru-baru ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) menyulap lahan di bawah fly over bypass menjadi taman.

Taman milenial Fly Over Baypass kota Karawang ternyata kini telah menjadi favorit warga sekitar untuk ngabuburit jelang berbuka puasa. Bagaimana tidak, selain bersih, nyaman juga sejuk dan dihiasi bunga-bunga yang indah dipandang.

Tempat yang nyaman, asyik, terbuka, dan khas anak muda itu bakal ramai saat waktu berbuka tiba. Lokasi ngabuburit ini, memang terbilang nyaman meski banyak dilalui para pejalan kaki. Tempat asyik kaum millenial ngabuburit menunggu berbuka ini, juga selalu terjaga kebersihan dan keindahannya. Bahkan sejumlah warga, baik kaum mudi, anak-anak hingga masyarakat sekitar mengaku kerap ngabuburit di Taman Milenial.

Menjelang berbuka pun, kerumunan kaum muda asyik bersenda bersama rekan sebaya. “Asyik saja, nongkrong di sini (Taman Milenial). Sambil menunggu buka puasa,” ujar Yeni, salah seorang pengunjung taman milenial.

Kolong fly over itu, menurutnya, merupakan langkah awal yang bagus. Apalagi tempat itu menjadi kini lebih enak dipandang, daripada sebelumnya. Dan tak hanya warga sekitar, beberapa elemen komunitas juga kerap menyambangi tempat ini. Salah satu komunitas literasi misalnya, menggelar lapak baca. Siapapun boleh membaca buku tersebut, sambil menunggu waktu berbuka tiba.

Tak hanya warga, beberapa elemen komunitas juga kerap menyambangi tempat ini. Salah satu komunitas literasi misalnya, menggelar lapak baca. Siapapun boleh membaca buku tersebut, sembari menunggu waktu buka puasa tiba.

Taman milenial Fly Over Baypass kota Karawang ternyata kini telah menjadi favorit warga sekitar untuk ngabuburit jelang berbuka puasa. Bagaimana tidak, selain bersih, nyaman juga sejuk dan dihiasi bunga-bunga yang indah dipandang.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Feature Terbaru