Polisi Selidiki Kebakaran di Apartemen City Park Cengkareng, Jakarta Barat


  • Selasa, 19 Agustus 2025 | 22:30
  • | News
 Polisi Selidiki Kebakaran di Apartemen City Park Cengkareng, Jakarta Barat Kebakaran di Apartemen City Park di Jakarta Barat pada Selasa (19/8/2025). (Foto: screenshot video)

JAKARTA, ARAHKITA.COM – Kepolisian kini tengah menelusuri penyebab kebakaran yang melanda Apartemen City Park di Jalan Kapuk Cengkareng, Cengkareng Timur, Jakarta Barat, pada Selasa (19/8/2025).

Kanit Reskrim Polsek Cengkareng, AKP Parman Gultom, mengatakan pihaknya tengah memeriksa sejumlah saksi untuk mendapatkan kronologi lengkap kebakaran. “Penyelidikan masih berlangsung,” ujar Parman saat dihubungi di Jakarta, Selasa malam.

Proses pemadaman kebakaran kini telah beralih ke tahap pendinginan, setelah api berhasil dikendalikan. “Situasi sudah kondusif dan kini fokus pada pendinginan titik-titik yang masih panas,” tambahnya.

Dalam rekaman video yang beredar di media sosial, terlihat kepanikan warga sekitar apartemen saat api berkobar di lantai atas. Asap hitam pekat membumbung tinggi dari lokasi kejadian, menarik perhatian warga sekitar.

Hingga saat ini, polisi belum mengungkap penyebab pasti kebakaran maupun awal mula terjadinya insiden tersebut. Penyidikan akan terus berlanjut hingga fakta lengkap terungkap dikutip Antara.

Editor : Farida Denura

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

News Terbaru