Kamis, 22 Januari 2026

Nissan Berencana Tutup Dua Pabrik di Jepang dan Dua Lagi di Meksiko


 Nissan Berencana Tutup Dua Pabrik di Jepang dan Dua Lagi di Meksiko Nissan Berencana Tutup Dua Pabrik di Jepang dan Dua Lagi di Meksiko. (Foto JNTO)

TOKYO, ARAHKITA.COM - Nissan tengah mempersiapkan rencana untuk menutup dua pabrik perakitan mobil di Jepang dan mempertimbangkan untuk menutup dua pabrik di Meksiko, seiring dengan restrukturisasi yang dilakukan produsen mobil Jepang tersebut.

Nissan mengatakan dalam sebuah pernyataan di situs webnya bahwa laporan terkini tentang potensi penutupan sejumlah pabrik bersifat spekulatif dan tidak berdasarkan informasi resmi perusahaan.

"Saat ini, kami tidak akan memberikan komentar lebih lanjut mengenai masalah ini," kata Nissan dalam pernyataan tersebut, dilansir surat kabar Yomiuri pada hari Sabtu, dikutip CNA.

"Kami berkomitmen untuk menjaga transparansi dengan para pemangku kepentingan kami dan akan mengomunikasikan setiap pembaruan yang relevan sebagaimana diperlukan."

Editor : Lintang Rowe

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Otomotif Terbaru